217 PROFIL PIODERMA PADA ANAK DI POLIKLINIK KULIT DAN KELAMINRSUP PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO PERIODE JANUARI-DESEMBER 2012

Authors

  • Caren C.a Pangow
  • Herry E. J. Pandaleke
  • Renate T. Kandou

DOI:

https://doi.org/10.35790/ecl.v3i1.6820

Abstract

Abstract: Pyoderma is a skin infection caused byeither or both of staphylococcus and streptococcus bacteria. This infectious skin diseases are still the main problem of high level morbidity cases in children, especially indeveloping countries with topical climate including Indonesia. This study’s goal to gain pyoderma patients profile in children at the dermatovenereology clinic of Prof. Dr R. D. Kandou General Hospital Manado during the period from January - December 2012. This is a retrospectivedescriptive study from the secondary data of pyoderma’spatient in children, based on the number of patients, sex, age, diagnose, nutritional status, and therapy. The results showed that of pyoderma’s cases in children during January - Decemberwas fifty three cases (16,51%). The distribution based on sex mostly on female (56,6%), based on age infected group mostly on 1-4 years old (43,4%). The majortypes of pyoderma isimpetigo (58,5%). The distributionbased on nutritional status mostly on well-nourished (64,7%). There were thirty fivepatients (66%) givensystemic antibiotic with topical therapy.The most systemic antibiotics therapy used was erythromycin (62,2%), and the most topical therapy used was fusidic acid (34 %).
Keywords: pyoderma, children

Abstrak: Pioderma adalah infeksi kulit yang disebabkan oleh kuman staphylococcus, streptococcus atau keduanya.Penyakit infeksi kulit masih merupakan masalah utama penyebab tingginya angka morbiditas pada anak-anak terutama di negara-negara berkembang dan wilayah beriklim tropis, termasuk di Indonesia.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui profil pasien pioderma pada anak di Poliklinik Kulit dan Kelamin RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado periode Januari 2012 – Desember 2012. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif retrospektif dari data sekunder pasien pioderma anak (umur 0-14 tahun) berdasarkan jumlah pasien, umur, jenis kelamin, diagnosis, status gizi, dan terapi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pioderma pada anak periode januari – desember 2012 sebanyak 53 kasus (16,51%). Distribusi menurut jenis kelamin terbanyak pada perempuan (35,6 %) dan menurut umur terbanyak adalah kelompok umur 1-4 tahun (43,4%). Jenis pioderma terbanyak adalah impetigo (58,5%). Distribusi menurut status gizi terbanyak adalah bergizi baik (64,7%). Sebanyak 35 pasien (66%) diberikan terapi antibiotik sistemik dengan topikal. Terapi antibiotik sistemik terbanyak yang digunakan adalah eritromisin (62,2%), dan topikal yang paling sering digunakan adalah asam fusidat (34%).
Kata kunci: pioderma, anak

Downloads

Published

2015-02-11

How to Cite

Pangow, C. C., Pandaleke, H. E. J., & Kandou, R. T. (2015). 217 PROFIL PIODERMA PADA ANAK DI POLIKLINIK KULIT DAN KELAMINRSUP PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO PERIODE JANUARI-DESEMBER 2012. E-CliniC, 3(1). https://doi.org/10.35790/ecl.v3i1.6820