INDEKS DIMENSI DAN INDEKS NILAI PENTING LAMUN DI PERAIRAN DARUNU, KECAMATAN WORI, SULAWESI UTARA
DOI:
https://doi.org/10.35800/jplt.12.2.2024.58031Keywords:
Indeks Dimensi Lamun; Indeks Nilai Penting; Ekosistem Lamun; Perairan Darunu; Sulawesi UtaraAbstract
Ekosistem pesisir yang mampu menyerap dan menyimpan karbon yang baik adalah salah satunya ekosistem padang lamun. Perairan Darunu, Kecamatan Wori, Sulawesi Utara merupakan salah satu daya tarik wisata dan memiliki ekosistem lamun yang baik. Namun sampai saat ini belum ada informasi atau laporan mengenai padang lamun yang ada di Perairan Darunu, oleh karena itu tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi jenis lamun, mengetahui nilai indeks dimensi lamun (IDLn) dan indeks nilai penting (INP) lamun di Perairan Darunu. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pegambilan data dilakukan secara langsung menggunakan metode garis transek. Lamun yang ditemukan di Perairan Darunu sebanyak 6 jenis yaitu Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Cymodocea rotundata, Halophila ovalis, Halodule phinifolia, dan Syringodium isoetifolium. Nilai indeks dimensi lamun (IDLn) sebesar 0,5m² dipengaruhi oleh jarak ekosistem lamun dari pemukiman penduduk. INP dipengaruhi oleh kerapatan jenis dan kerapatan relatif, frekuensi jenis dan frekuensi relatif, penutupan jenis dan penutupan relatif. INP tertinggi di Stasiun 1 pada jenis T. hemprichii dengan nilai 124.680% dan INP terendah pada jenis H. phinifolia di Stasiun 3 dengan nilai 5,968%.
Kata Kunci: Indeks Dimensi Lamun, Indeks Nilai Penting, Ekosistem Lamun, Perairan Darunu,
Sulawesi Utara
References
Alule, M., Maabuat, P., Saroyo. 2020. Keanekaragaman dan Indeks Nilai Penting Lamun (Seagrass) di Pesisir Kecamatan Gemeh, Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara. Biofaal Journal, 1(2)
Fachrul, M. F. 2007. Metode Sampling Bioekologi. Bumi Aksara, Jakarta.
Ira, I., Oetama, D., Juliati, J. 2013. Kerapatan dan Penutupan Lamun pada Daerah Tanggul Pemecah Ombak di Perairan Desa Terebino Propinsi Sulawesi Tengah. AQUASAINS, 2(1), 88-96.
Katuuk, V., Wagey, B. T., Mantiri, D., Gerung, G., Bucol, L. A. 2018. Variation in Morphological Parameters of The Seagrass Thalassia hemprichii Across Substrate Types and Locations in Northern Sulawesi, Indonesia. International Journal of Ecology & Development. 33(3), 64-72.
Kepel, T. L., Ati, R. Rustam, N., Mantiri, D. M. H., A., Rahayu, Y. P., Kusumaningtyas, M. A., Daulat, A., Suryono, D., Hutahaean, S. A. 2019. Cadangan Karbon Ekosistem Mangrove di Sulawesi Utara dan Implikasinya pada Aksi Mitigasi Perubahan Iklim. Jurnal Kelautan Nasional, 14(2), 87-94.
Kiswara, W. 1997. Struktur Komunitas Padang Lamun Perairan Indonesia. Inventarisasi dan Evaluasi Potensi Laut-Pesisir II, Jakarta: P3O LIPI. 61 hal.
Larasati, R., Jaya, M., Putra, A., Djari, A., Sako, K., Khairunnisa, A., Jatayu, D., Aini, S., Suriadin, H. 2022. Keanekaragaman, Kerapatan Dan Penutupan Jenis Lamun Di Pantai Kastela, Ternate Selatan, Maluku Utara. Journal of Indonesian Tropical Fisheries, 5(2), 162-178.
Maramis, M., Wagey, B., Rumengan, A. P., Sondakh, C. F, Opa, E., Kondoy, K. 2020. Karbon pada Padang Lamun di Perairan Pulau Manado Tua. Jurnal Pesisir dan Laut Tropis, 8(2). 79-91.
Merly , L., Pane, R. 2021. Buku Ajar Ekosistem Padang Lamun,
Hidayati, B., Syukur, A., Mahrus, M. 2022. Pengembangan Booklet Berbasis Keberagaman Bivalvia pada Ekosistem Lamun. Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan, 7(2b), 757-764.
Odum, E. P. 1993. Dasar-dasar Ekologi. Terjemahan Tjahjono Samingan. Edisi Ketiga. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press
Rahmawati, S, Irawan A, Supriyadi IH, Azkab MH. 2014. Panduan Monitoring Padang Lamun. Malikusworo Hutomo dan A. Nontji, editor. Jakarta (ID): COREMAP CTI LIPI. 37 hal.
Septian I, Sondak C. F., Warouw, V., Paulus, J., Lintang, R., Kreckhoff, R. 2022. Struktur Komunitas Lamun di Desa Darunu Kecamatan Wori Kabupaten Minahasa Utara. Jurnal Pesisir dan Laut Tropis. 10(3), 305-314.
Supandi, N..M.T.W.A., Firndausi H.N.,Samosir, M.F., Tefsele, K.T., Viani, D.O., Oktari, S.C., Kaisinda, F.J., Putri, D., Arsi, W., Farani, S.C., Saputra, R.H., Nurhalisa, A.A., Jaya, I., Utomo, D.S.C., Yusup, M.W. 2023. Pengelolaan Ekosistem Lamun dengan Metode Teknologi Terf dan Sprig Anchor Untuk Keberlanjutan Desa Wisata Pahawang, Kabupaten Pesawaran. JPFP, 2(2), 267-277.
Tahir, I., Mantiri, D. M. H., Rumengan, P. A., Wahidin, N., Lumingas, L. J. L., Kondoy, K. I. F., Montolalu, R. I., Kepel, R. C., Harahap, Z. A. 2023. Variation of Carbon Content Sediments of Seagrass Ecosystems Based on The Presence of Seagrass Species on Mare Island, Indonesia. AACL Bioflux. 16(2), 878-886.
Tahir, I. 2024. Kapasitas Adaptif Ekosistem Mangrove dan Padang Lamun di Kawasan Konservasi Perairan Pulau Mare Provinsi Maluku Utara Berbasis Sekuestrasi Karbon. Disertasi.
Tangke, U. 2010. Ekosistem Padang Lamun (Manfaat, Fungsi Dan Rehabilitasi) Edisi 1. Jurnal Ilmiah agribisnis dan Perikanan, 3,11-21.
Tilaar, F. F., Katuuk, V., Salaki, M. S., Sondakh, S. J., Mantiri, D. M. H., Kepel, R. C., Lasabuda, R., Mantiri, R. O. S. E., Boneka, F. B., Gerung, G. S., Wagey, B. T. Gaol, J. L. 2019. Potential carbon stocks of seagrass species in Bunaken island, North Sulawesi, Indonesia. Advanced in Environmental Sciences. 11(2), 59-66.
Wagey, B. T. 2013. Hilamun (seagrass), Unsrat Press, Manado.
Yunita, A. 2014. Diameter Substrat dan Jenis Lamun di Pesisir Bahoi Minahasa Utara: Sebuah Analisis Korelasi. Jurnal Ilmu Pertanian Indonesia (JIPI). 19 (3), 130-135.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.