Zat Hara (Fosfat, Nitrat), Oksigen Terlarut dan pH Kaitannya Dengan Kesuburan di Perairan Jikumerasa, Pulau Buru

Authors

  • Simon I Patty
  • Hairati Arfah
  • Malik S Abdul

DOI:

https://doi.org/10.35800/jplt.3.1.2015.9578

Abstract

Pengamatan zat hara (fosfat, nitrat), oksigen terlarut dan pH telah dilakukan di perairan Jikumerasa, Pulau Buru pada bulan April 2014. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas air ditinjau dari kandungan zat hara yang merupakan indikator kesuburan perairan serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Analisa fosfat dan nitrat berdasarkan metoda spektrofotometri menggunakan spektrofotometer UV-VIS Shimadzu f1700. Kadar oksigen terlarut ditentukan dengan metoda titrasi Winkler dan derajat keasaman (pH) diukur dengan pH meter HANNA seri HI9024. Hasilnya menunjukkan kadar fosfat berkisar antara 0,005-0,012  mg/l, nitrat antara 0,013-0,015 mg/l, oksigen terlarut antara 5,57-5,96 dan pH 7,65-7,67. Kadar fosfat, nitrat, oksigen terlarut dan nilai pH perairan Jikumerasa tergolong normal untuk kesuburan suatu perairan dan masih baik untuk kehidupan berbagai biota

Downloads

How to Cite

Patty, S. I., Arfah, H., & Abdul, M. S. (2015). Zat Hara (Fosfat, Nitrat), Oksigen Terlarut dan pH Kaitannya Dengan Kesuburan di Perairan Jikumerasa, Pulau Buru. JURNAL PESISIR DAN LAUT TROPIS, 3(1), 43–50. https://doi.org/10.35800/jplt.3.1.2015.9578