KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA DALAM PELAYANAN ADMINISTRASI DISTRIK KEGAYEM KABUPATEN NDUGA PROVINSI PAPUA

Authors

  • Galanimin Gwijangge Program Studi Ilmu Politik Unsrat
  • Michael Mamentu Program Studi Ilmu Politik Unsrat
  • Efvendi Sondakh Program Studi Ilmu Politik Unsrat

Abstract

Kinerja Aparatur Sipil Negara Dalam Pelayanan Administrasi Distrik kegayem Kabupaten Nduga  pada umumnya dapat dipahami sebagai besarnya kontribusi yang diberikan bagi kemajuan dan perkembangan institusi dimana ia bekerja. Kinerja dapat diukur dari bagaimana tingkat pencapaian hasil dari tugas dan wewenang yang diberikan. Sebagai wilayah yang baru dimekarkan, Distrik Kegayem  Kabupaten Nduga Provinsi Papua, menghadapi permasalahan dengan Pelayanan Administrasi yang ada di wilayah tersebut. Dengan menggunakan metode kualitatif (Sugiyono, 2017), penelitian ini mengkaji kinerja Aparatur Sipil Negara dalam Pelayanan Administrasi  di Distrik Kegayem  Kabupaten Nduga, Provinsi Papua. Kinerja tersebut akan dikaji dengan pendekatan yang dikemukakan oleh (Agus Dharma, 2003) tentang manajemen supervise. Dia mengatakan cara pengukuran kinerja adalah mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut: kuantitas, kualitas, dan ketepatan waktu. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Temuan penelitian menggambarkan bahwa kinerja Aparatur Sipil Negara dalam pelayanan Administrasi Distrik Kegayem  Kabupaten Nduga tergolong kedalam kinerja yang kurang memuaskan dalam memberikan layanan kepada masyarakat. kebanyakan masyarakat Distrik Kegayem menyesal, karena terbatasnya aparat yang melayani masyarakat, dengan belum ada jalan darat, transportasi, sinyal, jaringan internet, dan telepon selulernya, sehingga kebutuhan-kebutuhan masyarakat tidak terpenuhi secara fisik maupun nonfisik.

 

 

Kata Kunci : Kinerja, Aparatur Sipil Negara, Pelayanan Adminsitrasi

 

Downloads

Published

2022-07-16

How to Cite

Gwijangge, G., Mamentu, M., & Sondakh, E. (2022). KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA DALAM PELAYANAN ADMINISTRASI DISTRIK KEGAYEM KABUPATEN NDUGA PROVINSI PAPUA. JURNAL EKSEKUTIF, 2(3). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/jurnaleksekutif/article/view/42128

Issue

Section

Articles