Analisis preferensi konsumen dalam pembelian daging ayam broiler di pasar tradisional Kecamatan Kawangkoan Kabupaten Minahasa

Penulis

  • Lidya D. Monintja
  • Meiske Rundengan Fakultas Peternakan Unsrat
  • Herman Tiwow

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk Untuk menganalisis perbedaan preferensi
konsumen dalam membeli daging ayam broiler di pasar tradisional Kecamatan
Kawangkoan, dan untuk menganalisis sikap konsumen terhadap atribut daging
ayam broiler. Penelitian ini dilaksanakan pada Maret sampai Juli 2023 di pasar
tradisional Kecamatan Kawangkoan. Penentuan sampel responden konsumen
menggunakan metode accidental sampling sebanyak 100 orang. Data di analisis
dengan menggunakan metode Chi-square dan Multiatribut Fishbein untuk
mengetahui preferensi konsumen terhadapat daging ayam broiler dan untuk
mengetahui sikap konsumen terhadap daging ayam broiler. Hasil analisis chisquare menunjukkan bahwa semua atribut yang diteliti berbeda nyata pada taraf
kepercayaan 95% yang berarti terdapat perbedaan preferensi konsumen terhadap
atribut yang ada pada daging ayam broiler. Berdasarkan analisis multiatribut
Fishbein sikap konsumen terhadap atribut daging yang paling di pertimbangkan
dalam keputusan pembelian adalah warna daging, warna kulit, aroma daging, dan
lapisan lemak.
Kata kunci : Daging ayam broiler, Preferensi konsumen

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-16

Terbitan

Bagian

Articles