PERSEPSI MAHASISWA TENTANG KEPALA BERITA CLICK BAIT MEDIA ONLINE INSTAGRAM (STUDI PADA MAHASISWA JURUSAN ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK UNSRAT KONSENTRASI JURNALISTIK)

Authors

  • Jenetia Nikita Pangerapan
  • Antonius Boham
  • Julius L. K Randang

Abstract

Media online mempunyai peran penting bagi masyarakat dalam memperoleh informasi secara aktual dan faktual. Dalam menentukan suatu berita, media online menjadi media yang sangat dikagumi oleh khalayak karena aksesnya yang cepat dan mudah untuk menggali informasi. Kapanpun dan dimanapun semua orang bisa mencari informasi dengan menggunakan gadget yang telah terhubung ke internet. Berita-berita yang disajikan di media online pun beragam, mulai dari berita politik, ekonomi, hukum, bisnis hngga berita infotaiment. Media dan wartawan sudah menjadi satu kesatuan, karena wartawan membutuhkan media untuk menginformasikan berita yang didapatkan dan media membutuhkan wartawan untuk mengisi media tersebut dengan informasi, kegiatan tersebut termasuk kegiatan jurnalistik yaitu mencari, mengumpulkan, mengolah dan mempublikasikan informasi. Judul menjadi bagian penting dari sebuah berita pada media online maka timbulah beragam fenomena salah satunya adalah fenomena Jebakan Klik atau Click Bait. Jebakan Klik adalah tautan halaman yang dibuat oleh media online di media sosial seperti Instagram. Click Bait itu berupa judul dari berita yang diunggah oleh media online dengan kata-kata yang ternyata tidak sesuai dengan berita yang di muat di dalamnya. Kata-kata yang digunakan media online yang menautkan Click Bait biasanya tidak menjelaskan secara rinci isi berita. Fenomena clickbait ini sering di temui pengguna media online Instagram yaitu Mahasiswa Ilmu Komunikasi Konsentrasi Jurnalistik di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Unsrat. Ada 4 aspek dalam penelitian ini yaitu, pemahaman, pemberian arti/makna, penggambaran, dan penafsiran. Untuk pemahaman mahasiswa mengerti dan mengetahui apa itu kepala berita media online instagram karena mereka sering melihat berita tersebut di media online instagram. Untuk pemberian arti mahasiswa menjelaskan clickbait itu adalah judul jebakan yang tidak sesuai dengan isi berita. Dari segi Penggambaran mahasiswa menjelaskan bahwa clickbait adalah berita yang dibuat oleh suatu oknum yang tidak bertanggung jawab dan hanya mementingkan diri sendiri tapi tidak mementingkan para pembaca sebagai pengguna media online instagram. Dan dari segi penafsiran berita click bait sangat merugikan pembaca sebagai pengguna media online instagram. Bisa disimpulkan bahwa persepsi mahasiswa terhadap kepala berita clickbait media online instagram sangat merugikan pembaca sebagai pengguna media online instagram. Karena clickbait itu hanyalah judul jebakan yang dibuat oleh si pembuat berita atau pengguna instagram lainnya dan tujuannya hanya untuk menaikkan rating berita tersebut. Karena ketika banyak orang meng-klik suatu berita maka rating berita tersebut akan semakin naik. Dan dari masukan serta saran delapan informan mengatakan pentingnya kepala berita atau judul dari suatu berita.
Kata Kunci: Click Bait, Pemahaman, Pemberian Arti/Makna, Penggambaran, Penafsiran

Downloads

How to Cite

Pangerapan, J. N., Boham, A., & Randang, J. L. K. (2020). PERSEPSI MAHASISWA TENTANG KEPALA BERITA CLICK BAIT MEDIA ONLINE INSTAGRAM (STUDI PADA MAHASISWA JURUSAN ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK UNSRAT KONSENTRASI JURNALISTIK). ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 2(1). Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/27108

Most read articles by the same author(s)

> >>