Keanekaragaman Jenis Burung di Danau Linow, Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara

Authors

  • Antonius Umbas Program Studi Kehutanan, Universitas Sam Ratulangi
  • Johny S. Tasirin Program Studi Kehutanan, Universitas Sam Ratulangi
  • Martina A. Langi Program Studi Kehutanan, Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35791/sil.v2i2.48527

Abstract

Burung merupakan satwa yang memiliki kemampuan daya jelajah yang luas sehingga burung dapat ditemukan di berbagai tipe habitat baik di hutan, lahan pertanian, daerah perkotaan, dan perairan. Keanekaragaman jenis burung pada kawasan ini penting untuk melestarikan berbagai jenis burung yang ditemukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman jenis burung yang ada di Danau Linow Kota Tomohon. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan September 2022 menggunakan metode titik yang diletakan sebanyak enam titik yang tersebar secara sistematis di tepian Danau Linow waktu pengamatan di setiap titik selama 15 menit. Pengamatan dilakukan pada pagi hari pukul 06.00-09.00 dan pada sore hari pukul 15.00-18.00.

Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 45 jenis burung dari 20 famili di kawasan Danau Linow Kota Tomohon. Dengan nilai indeks keanekaragaman H’= 2,92 dengan kategori sedang dan terdapat 42 jenis (93,3%) terkategori LC (least Concern), 2 jenis (4,4%) terkategori NE(Not Evaluated), 1 jenis (2,2%) burung dengan kategori NT (Not Threatened), dimana status ini berada dalam keadaan terancam punah.

Downloads

Published

2023-08-07

Issue

Section

Artikel

Categories

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 > >>