Peran Pustakawan dalam melestarikan Koleksi Deposit di Dinas Kearsipan Dan Perpustakaan Provinsi Maluku Utara

Authors

  • Nasti M Basir
  • Nolly Semuel Londa
  • Anita Runtuwene

Abstract

ABSTRAK

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  peran  pustakawan dalam melindungi, memelihara, dan  memperbaiki  koleksi deposit di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi  Maluku  Utara. Metode Penelitian; penelitian ini dilaksanakan di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Maluku Utara. metode yang digunakan adalah kwalitatif. Penelitian ini difokuskan pada proses melestarikan koleksi deposit. Informan  dalam  penelitian  yang  terdiri  dari 3  (tiga) pustakawan yang ditetapkan secara purposif. Data yang digunakan adalah data Primer dan Sekunder; data primer dikumpulkan melalui wawancara terhadap informan yang telah ditetapkan. Data sekunder dikumpulkan melalui buku/literatur dan tulisan-tulisan ilmiah yang ada di laman google (internet) yang ada kaitannya dengan penelitian ini. Hasil Penelitian menunjukan; bahwa berdasarkan  hasil  wawancara,  dapat  dikatakan  bahwa  untuk melindungi koleksi  deposit yaitu dengan  membersihkan  debu-debu yang  menempel  di  rak  buku, menyapu, mengepel  lantai.  Dan melindungi  dari kerusakan akibat serangga yaitu  dengan  metakkan kamper di  setiap  rak, melarang  pengguna  untuk  tidak  membawa makanan, dan melakukan  fumigasi.  Sedangkan  untuk  melindungi  dari  bencana  alam  maka  dinas  kearsipan  dan  perpustakaan  provinsi  maluku  utara  memiliki  struktur  yang  sesuai  dengan  standar  sehingga  tahan terhadap  bencana  alam. Untuk memelihara koleksi deposit; yaitu  dengan  melindungi  koleksi  deposit  dari  beberapa  faktor  seperti  pengaruh  lingkungan, penyimpanan  yang  tidak memenuhi  syarat,  penanganan yang  salah. Sedangkan untuk memperbaiki koleksi deposit, dapat  diatasi  dengan memasang  Kembali  semua bagian  yang  terlepas.

 

Kata Kunci: Peran, Melestarikan, Koleksi Deposit

Downloads

Published

2023-06-29

How to Cite

Basir, N. M., Londa, N. S., & Runtuwene, A. (2023). Peran Pustakawan dalam melestarikan Koleksi Deposit di Dinas Kearsipan Dan Perpustakaan Provinsi Maluku Utara. ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 5(1), 6. Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/49063

Most read articles by the same author(s)

> >>