Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Gaya Hidup Terhadap Keputusan Pembelian Di Glori-A House Kawangkoan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Kualitas Pelayanan dan Gaya Hidup berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap Keputusan Pembelian di Glori-A House Kawangkoan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif dan teknik pengumpulan data menggunakan angket/kuisoner. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik insidental sampling dengan penentuan jumlah sampel menggunakan rumus teori roscoe dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis koefisien korelasi berganda, regresi linear berganda, dan uji hipotesis yang terdiri dari uji t, uji f, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kualitas pelayanan dan gaya hidup secara signifikan berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian di Glori-A House Kawangkoan.