Karakteristik pola warna bulu, kulit, sisik kaki dan paruh burung nuri talaud
DOI:
https://doi.org/10.35792/zot.45.2.2025.51659Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat karakteristik pola warna bulu, kulit, sisik kaki, dan paruh sebagai salah satu metode membedakan jantan dan betina pada burung nuri talaud di penangkaran. Penelitian ini dilaksanakan di PPS Tasik Oki Kabupaten Minahasa Utara selama 3 bulan. Objek yang diamati adalah 2 pasang burung nuri talaud yang telah mencapai tubuh dewasa (2.5-3 tahun). Metode yang digunakan melihat Pola warna bulu, kulit, sisik dan paruh dengan mengamati secara langsung setiap variable selama 3 menit setiap variable. Pengamatan dilakukan setiap 7 hari selama 2 bulan pengamatan dengan cara mencatat dan didokumentasikan dengan kamera. Kesimpulan, warna bulunya dominan berwarna merah dan warna biru yang melingkari dari puncak kepala menyulur ke bagian samping kepala dan menyatu sampai badan (punggung dada). Kulit nuri talaud umumnya memiliki kulit berwarna, kecuali kulit sekitar mata dan kaki berwarna kulit gelap. Kelopak mata nuri talaud jantan warna hitamnya bersih dan mengkilap sementara kelopak mata nuri betina warna hitam buram (doff). Sisik kaki, umumnya memiliki warna hitam dan ada putihnya. Rostrum (paruh), terbuat dari bahan tanduk berwarna jingga atau oranye adalah warna yang terjadi antara merah dan kuning. Paruh berwarna cerah pada burung jantan lebih mungkin berkembang sebagai strategi seleksi seksual.
Kata kunci: Nuri talaud, pola warna bulu, sisik kaki, paruh
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 J.R.M. Keintjem, S. Laatung, F.J. Nangoy, J.L.P. Saerang

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Pemegang hak cipta adalah penulis



