Efektivitas Komunikasi Kelompok dalam kegiatan Mahasiswa Kuliah Kerja Terpadu Angkatan 123 posko 17 melalui instagram Wilayah Paal Dua Tikala

Authors

  • Sara Gabriel Pua
  • Julius Lodewijk Kaunang Randang
  • Sintje Aneke Rondonuwu

Abstract

Abstrak

 

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas Komunikasi Kelompok dalam kegiatan Mahasiswa Kuliah Kerja terpadu Angkatan 123 posko 17 melalui instagram  Wilayah Paal Dua Tikala, Hambatan-hambatan apa saja yang ada, dan Upaya-upaya untuk mengatasi hambatan. Penlitian ini mengacu pada penelitian terdahulu tentang media sosial instagram oleh Gisela Rilina Manengkey yang berjudul Pengaruh Konten Akun Instagram @Kemenkes_RI Terhadap Sikap Mahasiswa yang dilakukan untuk mencari tahu apakah ada pengaruh konten akun Instagram @Kemenkes_RI terhadap sikap mahasiswa Program Studi yang  dibahas secara kwantitatif; Efektivitas Komunikasi Kelompok Dalam Membangun Komitmen Anggota Paduan Suara Mahasiswa Universitas Sam Ratulangi oleh Christian Harilama yang dilakukan untuk mengetahui efektivitas komunikasi kelompok dalam membangun komitmen anggota paduan suara Mahasiswa Universitas Sam Ratulangi Manado, yang dibahas secara kualitatif; Efektivitas Komunikasi Kelompok Dalam Mempengaruhi Konsep Diri Siswa Sma Negeri 1 Kota Jambi oleh Ulil Amri yang dibahas secara kualitatif; dan Hubungan Antara Efektivitas Komunikasi Kelompok Dengan Kemampuan Pemecahan Masalah Pada Kelompok Pengrajin Bambu Di Desa Sumberoto oleh Alfian Rizaldy tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan antara efektivitas komunikasi kelompok dengan kemampuan pemecahan yang dibahas secara kuantitaf. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini metode kualitatif. Hasil penelitian ini yang merupakan kesimpulan menunjukan bahwa kegiatan komunikasi kelompok yang dilakukan oleh mahasiswa KKT angkatan 123 posko 17 adalah efektif berdasarkan cara penyampaiannya dan cara mengatasi hambatan atau kendala.

Kata Kunci : Efektivitas, Komunikasi Kelompok, Instagram

Downloads

Published

2023-11-02

How to Cite

Pua, S. G., Randang, J. L. K., & Rondonuwu, S. A. (2023). Efektivitas Komunikasi Kelompok dalam kegiatan Mahasiswa Kuliah Kerja Terpadu Angkatan 123 posko 17 melalui instagram Wilayah Paal Dua Tikala. ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 5(2), 5. Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/52271

Most read articles by the same author(s)