Tentang Jurnal Ini
Prosiding Seminar Nasional BIOREACT “Biology Responding to Climate Threats”, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sam Ratulangi, menghimpun hasil penelitian, kajian ilmiah, dan inovasi terbaru di bidang biologi dan terapannya serta ilmu-ilmu terkait dalam merespons tantangan perubahan iklim. Seminar ini menjadi wadah kolaborasi akademisi, peneliti, mahasiswa, dan praktisi dari berbagai institusi untuk berbagi pengetahuan dan solusi berbasis sains dalam menjaga keberlanjutan ekosistem dan kesejahteraan manusia.