Performa reproduksi sapi perah betina Peranakan Friesien Holstein (PFH) di Balai Pengembangan Bibit dan Pakan Ternak Tampusu

Authors

  • C.J.J. Alexander
  • L.R. Ngangi
  • M.J. Hendrik
  • S.H. Turangan
  • E.H.B. Sondakh

DOI:

https://doi.org/10.35792/zot.41.2.2021.36880

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui performa reproduksi sapi perah Peranakan Friesien Holstein yang ada di Balai Pengembangan Bibit dan Pakan Ternak Tampusu. Penelitian ini menggunakan ternak berjumlah 19 ekor ternak sapi perah peranakan Frisien Holstein yang berumur antara 3-9 tahun. Ternak-ternak tersebut sudah pernah dilakukan inseminasi buatan (IB) dan beranak (partus). Pakan yang diberikan terdiri dari 80% hijauan dan 20% konsentrat. Teknik pengumpulan data dilakukan wawancara langsung kepada beberapa pengawas kendang dengan menggunakan kuisioner. Informasi yang diperoleh berkaitan dengan data-data reproduksi yang terdiri dari service per conception (S/C), calving interval (CI) dan days open (DO). Sampel  sebanyak 19 ekor ternak, diperoleh hasil data reproduksinya sebagai hasil penelitian terdiri dari service per conception sebanyak 1,7±0,71 kali, lamanya calving interval yaitu 13,2±0,65 bulan dan days open selama 86±6,38 hari. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sapi perah betina Peranakan Friesien Holstein (PFH) yang ada di Balai Pengembangan Bibit dan Pakan Ternak Tampusu mempunyai service per conception pendek, calving interval sedikit panjang dan days open pendek.

Kata Kunci : performa reproduksi, sapi Peranakan Fries Holstein, peternakan sapi perah Tampusu

 

Downloads

Published

2021-11-13

Issue

Section

Articles