Karakterisasi Serat Pangan dan Penyerapan Ion Nitrit dari Serbuk Ampas Kelapa

Authors

  • Ananda Natalia Universitas Sam Ratulangi
  • Harry S. J. Koleangan
  • Edi Suryanto Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.35799/cp.17.1.2024.54313

Abstract

ABSTRACT

A research was performed on the characterization of dietary fiber and the absorption activity of nitrite ions by coconut dregs powder. This research aimed to determine the characteristics of coconut dregs dietary fiber and the absorption activity of nitrite ions from coconut dregs powder. This research consisted of several stages, which were preparation through heating at 200 oC for 60 minutes (AK60), 120 minutes (AK120), and 180 minutes (AK180), determining the absorption capacity of nitrite ions, characterization of coconut dregs powder, determining the total phenolic content, determining the dietary fiber, and determination of nitrite ion absorption capacity. The results of the analysis showed that heated coconut dregs had the highest insoluble dietary fiber content, namely 67.77% in samples that were air-dried for 3 days (AK0) and the lowest 54.78% in AK180, the highest soluble dietary fiber was 23.31% in AK0 and the lowest was 1.41% in AK180, and the highest total dietary fiber was 70.08% in AK0 and the lowest was 56.19% in AK180. Measurement of the nitrite ion absorption capacity value shows the ability of coconut dregs to absorb nitrite ions, namely 67.76% (AK180), 48.10% (AK120), 38.69% (AK60), and 31.75% (AK0).

Keywords: Coconut dregs powder, nitrite, dietary fiber, characterization.

 

ABSTRAK

Telah dilakukan penelitian tentang karakterisasi serat pangan dan aktivitas penyerapan ion nitrit oleh serbuk ampas kelapa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter serat pangan ampas kelapa serta aktivitas penyerapan ion nitrit dari serbuk ampas kelapa. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu preparasi melalui pemanasan 200 oC selama 60 menit (AK60), 120 menit (AK120), dan 180 menit (AK180), penentuan kapasitas penyerapan ion nitrit, karakterisasi serbuk ampas kelapa, penentuan kandungan total fenolik, penentuan kandungan serat pangan, dan penentuan kapasitas penyerapan ion nitrit. Hasil analisis menunjukkan bahwa ampas kelapa yang dipanaskan memiliki kandungan serat pangan tak larut tertinggi, yaitu 67,77% pada sampel yang dikeringanginkan selama 3 hari (AK0) dan terendah 54,78% pada AK180, serat pangan larut tertinggi 23,31% pada AK0 dan terendah 1,41% pada AK180, serta total serat pangan tertinggi 70,08% pada AK0 dan terendah 56,19% pada AK180. Pengukuran nilai kapasitas penyerapan ion nitrit menghasilkan nilai-nilai 67,76% (AK180), 48,10% (AK120), 38,69% (AK60), dan 31,75% (AK0).

Kata Kunci: Serbuk ampas kelapa, nitrit, serat pangan, karakterisasi.

Downloads

Published

2024-06-13

How to Cite

Natalia, A., Koleangan, H. S. J., & Suryanto, E. (2024). Karakterisasi Serat Pangan dan Penyerapan Ion Nitrit dari Serbuk Ampas Kelapa. CHEMISTRY PROGRESS, 17(1), 68–78. https://doi.org/10.35799/cp.17.1.2024.54313

Issue

Section

Articles